Notification

×

Poros

Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Sport

iklan-admindesku

Indeks Berita

Whats-App-Image-2023-10-14-at-15-02-39-57158036

Hot Isue

Tag Terpopuler

Jelang Idul Adha Dinas Pedagangan Tolitoli adakan Pasar murah.

Rabu, 06 Juli 2022 | Juli 06, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-07-06T13:56:56Z


Porossulteng-ToliToli– Pengurus Hari-hari Besar Islam ( PHBI) bekerja sama Dengan Polres Tolitoli, Dinas Perdagangan,Perum Bulog dan pengelola ritell swalyan moderen Toko Mario menggelar operasi pasar murah di pelataran pasar Kampung Buol Kelurahan Panaskan Kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli Provinsi Sulawesi Tengah (Rabu, 06-07/2022)

dimulai pukul 09.00 WITA sampai dengan selesai Dalam kegiatan tersebut dilakukan penjualan minyak goreng curah dan sejumlah barang kebutuhan pokok lainya menjelang Hari raya Idhul Adha 1443 H / 2022.

Kepala dinas perdagangan Tolitoli Yustianto Bantilan mengatakan,” Operasi pasar murah di pasar Kampung Buol Kelurahan Panaskan adalah bertujuan untuk membantu warga dalam pemenuhan kebutuhan untuk mendapatkan barang keperluan rumah tangga dengan harga relatif terjangkau alias murah,

karena sebagian jenis barang yang dijual telah disubsidi oleh pemerintah.Dikatakan untuk barang jenis minyak goreng curah di jual Rp.14000 perliter dan Rp 15.500 per kg.Dia juga mengingatkan kepada pedang dari luar jika kedapatan menjual minyak goreng curah dengan harga mahal,maka dirinya tak segan-segan untuk mengusir pedang itu.

Kalau ada pedagang dari luar yang kedapatan menjual minyak goreng curah dengan harga tinggi, dipastikan saya akan usir,” Kata Kadis Perdagangan Yustianto Bantilan.

Selain itu tambah Kadis Perdagangan Tolitoli,hal ini dilakukan dalam upaya menekan atas melambungnya harga bahan pokok keperluan warga terutama menjelang lebaran idul Adha.

dirinya berharap kepada konsumen untuk membeli secukupnya sesuai kebutuhan dan tidak perlu dalam bentuk terlalu banyak yang mengakibatkan terjadinya penumpukan barang dirumah.

Sementara itu Kabulog Tolitoli Hadir Alamsyah dihubungi via ponselnya mengatakan,” Kami dari Bulog Tolitoli menyiapkan empat macam bahan pokok yaitu minyak goreng curah, tepung terigu, beras dan gula pasir, semoga masyarakat terbantukan dengan adanya pasar murah ini menjelang Idul Adha,” Ungkap Kabulog Tolitoli.

Selain menggelar operasi pasar murah di pasar Kampung Buol,juga.dilakukan kegiatan vaksinasi oleh jajaran personel polres Tolitoli,sebab salah satu syarat untuk membeli bahan kebutuhan rumah tangga tersebut adalah mengikuti vaksinasi.

Dari pantauan media ini dilokasi kegiatan operasi pasar murah,tak hanya Minyak Goreng curah yang di jual,namun ada juga jenis barang lain seperti beras premium dan medium,gula pasir,bawang merah,tepung dan lainnya.Irwan

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini