PorosSulteng-Parigi Moutong- Turnamen Sepak Bola Liga Daru 2022 yang berlangsung di lapangan Gelora Samsurizal Tombolotutu (GST) Tinombo telah usai, dan tim Askab Parigi Moutong sabet juara pertama, Minggu (27/11/22).
Tim Askab Parimo yang juga akan berlaga di Porprov Banggai itu mampu mengalahkan Palu Putra lewat adu pinalti dengan score 4-3.
Olehnya Turnamen Liga Daru 2022 keluar sebagai pememang adalah Juara I Askab Parigi Moutong, Juara II Palu Putra, Juara III Askab Sigi Juara IV FC Kabonena.
Ikut menyaksikan laga Final Liga Daru, Bupati Parigi Moutong H Samsurizal Tombolotutu, Wakil Bupati Parigi Moutong H, Badrun Nggai, Sekretaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong Zulfinasran, Ketua Umum KONI Sulawesi Tengah M Nizar Rahmatu, Pemantau sepak bola Coach Hanafing, Budi Aswin dan Taufik, Tim Asprov Sulteng serta sejumlah Kepala OLD dijajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Parigi Moutong.
Para pemenang di liga Daru mendapatkan piala dan bonus terbilang besar, juara I Rp. 20.000.000 juara II Rp. 15.000.000 juara III Rp. 10.000.000 dan juara IV Rp 5.000.000.
Untuk Top Score mendapatkan bonus Rp. 1.500.000. Tim terbaik Rp. 1.500.000 dan Pemain terbaik 1.500.000.
HUMAS KONI PARIMO/SD