PorosSulteng-Bolano Lambunu--SMP Satap 1 Bolano Lambunu mendapatkan dana rehabilitasi dan pembangunan baru beberapa ruangan.
Dari amatan media ini, pada tanggal 29 Desember 2022, di lapangan bahwa pekerjaan yang dilakukan selama 180 hari kalender baru sekitar 60-70 %.
Pekerjaan rehababilitasi ruang Kepala Sekolah (Kepsek), ruang tata usaha dan ruang guru serta pembangunan baru ruang UKS, Laboratorium dan pengadaan fasilitasnya sampai saat ini belum selesai.
Sumber pendanaan kegiatan rehab dan pembangunan ruangan tersebut berasal dari dana DAK yang melekat pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Parigi Moutong.
Kepala Sekolah SMP 1 satap Bolano Lambunu, Basor S.Pd saat ditemui media ini di ruang kerjanya mengatakan bahwa keterlambatan pekerjaan dikarenakan faktor cuaca yang menjadi kendala utama dalam melaksanakan pekerjaan.
Pernyataan kepsek tersebut dibantah oleh salah satu pengadaan bahan bangunan yang menyatakan bahwa alasan utama yg membuat pekerjaan terlambat disebabkan oleh keterlambatan keuangan.
Jika semua bahan bangunan tersedia maka otomatis pekerjaan akan cepat selesai tapi jika tersendat pengadaan material dan lainnya maka apa yang mau dikerjakan oleh tukang..Sugi