PARIGI MOUTONG-PS - Pemdes Palapi Kecmatan Taopa Kabupaten Parigi Moutong melakukan pembenahan di tubuh Badan Usaha Milik Desa (BUMDES).
Hal ini disampaikan Kades Palapi, Umir Toino saat ditemui media ini di kediamannya (16/01/23) mengatakan bahwa Pergantian pengurus dilakukan untuk melakukan penyegaran dalam organisasi Bumdes yang sudah berdiri beberapa tahun dari kades sebelumnya.
Menurutnya, kami lakukan pembagian keuntungan dari pendapatan Bumdes diantaranya, untuk pengurus, dewan pengawas dan yang lainnya yang terkait dengan pengelola badan usaha tersebut ada persentase masing-masing.
“keuntungan dibagi dua dengan pengurus dan sisanya untuk digunakan penambahan modal usaha bumdes” jelasnya.
Lanjutnya, ada beberapa jenis usaha yang dijalankan bumdes yaitu Foto Copy dan penjualan ATK, serta mengelola wisata bahari pantai Moian.
Ia berharap semoga bumdes Palapi menjadi yang terbaik di Parigi Moutong ini sehingga dukungan warga masyarakat menjadi sangat penting untuk sama-sama bergandengan tangan membangun Desa Palapi ini menjadi lebih baik.SHUGI