PorosSulteng-Tolitoli-Turnamen Futsal Bupati Cup Antar Instansi dan Forkopimda Kabupaten Tolitoli Tahun 2023 yang berlangsung sejak Tanggal 15 Agustus 2023 telah selesai.
Kegiatan tersebut resmi ditutup oleh Bupati Tolitoli diwakili Sekretaris Daerah Moh. Asrul Bantilan, S.Sos pada Selasa malam, 29 Agustus 2023 di Gor Mokkondogan Tolitoli.
Ketua Panitia Mohammad Gusti, S.STP dalam laporannya mengatakan, Turnamen Futsal Bupati Cup antar Instansi dan Forkopimda ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-78 dengan tujuan merajut silaturahmi lewat olahraga futsal.
Turnamen Futsal ini diikuti 39 tim dari berbagai Instansi dan Forkopimda, semuanya telah melewati babak penyisihan dan 4 Tim yang masuk ke Babak Final yakni Bulog FC berhadapan dengan Kemenag FC, dan Brimob FC melawan Disdikbud FC, dengan Peringkat ke 4 diraih Bulog FC, peringkat ke 3 Kemenag FC, peringkat ke 2 diraih Disdikbud FC dan juara 1 diraih oleh Brimob FC.
Beberapa penghargaan diberikan kepada pemain terbaik dari Unsur Pimpinan yang diraih oleh Heppies Maykel H. Notanubun dari Tim Putra Adhyaksa FC, Pemain Terbaik Motivator Tim diraih Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Tolitoli Anhar Dg. Mallawa, S.E dari Tim Bapedda FC, dan Penjaga Gawang Terbaik diraih Sekretaris Daerah Kabupaten Tolitoli Moh. Asrul Bantilan, S.Sos dari Tim Setda FC, sedangkan Penghargaan Individu Kategori Umum untuk Pemain Terbaik diraih oleh Try Putra dari Tim Kemenag FC, Pencetak Gol Terbanyak diraih Nugraha dari Tim Disdikbud FC dan Penjaga Gawang Terbaik diraih Irfan Pakaya dari Tim Disdikbud FC.
Panitia pelaksana juga memberikan penghargaan kepada Suporter Terbaik yang diraih Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Suporter Favorit Dinas PUPR Kabupaten Tolitoli, karena para suporterlah yang membuat jalannya pertandingan semakin seru. Semua peserta yang meraih juara dan penghargaan mendapatkan Trophy serta bonus berupa uang tunai.
Bupati Tolitoli dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Sekretaris Daerah Kabupaten Tolitoli mengatakan, dengan berakhirnya kegiatan ini semoga para peserta dapat memperetat keakraban dan hubungan silaturahmi antar instansi yang ada di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, dengan adanya kolaborasi dan sinergitas antar instansi yang terus terjalin dengan baik, tentu kita bisa bersatu untuk terus melanjutkan pembangunan di Daerah ini.
Hadir dalam acara tersebut Asisten Pemerintahan dan Kesra Moh. Dzikron, S.H.,M.Si, Perwakilan dari Unsur Forkopimda, sejumlah Kepala Perangkat Daerah dan Pimpinan Unit Kerja, Para Pimpinan Instansi Vertikal dan BUMD, Ketua Harian Koni Tolitoli, Pengurus Afkab Tolitoli serta masyarakat umum pecinta futsal di Tolitoli.
(Tim Liputan Bagian Prokopim Setdakab Tolitoli,Irwan , Wahyu)